Berita  

Apresiasi Para Komunitas Penggagas Pancaya 2024 Kutim, Bupati Ardiansyah: Ini Pertama Kali dan Akan Jadi Agenda Rutin

BERITA ETAM, SANGATTA – Bupati Kutai Timur (Kutim) Ardiansyah Sulaiman mengapresiasi beberapa komunitas penggagas acara Pancasila dan Budaya (Pancaya) Kutai Timur (Kutim) yang dilangsungkan di kawasan Folder Ilham Maulana, Sangatta, Sabtu (01/6/2024) sore.

“Ini luar biasa dan pertama kali dilaksanakan dan Insya Allah, ini akan kita agendakan rutin setiap tahunnya. Termasuk tadi pagi, festival pemuda yang digelar di Halaman Heliped (Kawasan Perkantoran) Bukit Pelangi Sangatta,” kata Ardiansyah di hadapan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Basuki Isnawan, Ketua Panitia Pelaksana Pancaya Kutim 2024 Arum, puluhan komunitas di Kutim, beserta ratusan anak-anak yang ikut lomba mewarna dalam moment itu.

Lebih lanjut Bupati Ardiansyah menuturkan Pemkab Kutim, secara pelan tapi pasti akan memberikan ruang kepada siapapun yang memiliki kreatifitas untuk tampil.

“Termasuk hari ini, persiapan saya tahu persis, persiapannya tidak terlalu lama hanya sekitar seminggu. Ide-ide kreatif ini sungguh luar biasa, oleh karena itu mudah-mudahan mereka yang bisa menampilkan apa saja yang ada.
Pemerintah akan memberikan ruang dan waktu untuk menampilkan, penampilan termasuk komunitas Sukma (Sunyi Bermakna) mereka tidak mendengar tetapi mereka beraktivitas,” terang Bupati Ardiansyah.

Di tempat yang sama Kepala Dispora Kutim Basuki Isnawan mengatakan, Dinas Pemuda dan Olahraga akan bersama-sama dengan komunitas untuk bisa hadir setiap saat memberikan dukungan semuanya.

“Kami akan memberikan ruang kami akan berikan kesempatan. Kami sudah mengemas nanti setiap hari Sabtu/Minggu itu diStadion, kita akan buat car free day yang kita beri kesempatan buat semua pemain untuk bisa tampil di sana,” tutur Basuki.

Sementara itu Ketua Panitia, Arum menjelasjan Pancaya Kutim singkatan dari Pancasila dan b
Budaya Kabupaten Kutai Timur, yang diperingati sebagai hari lahirnya Pancasila yaitu pada tanggal 1 Juni 2024.

“Harapannya dari kegiatan ini kita bisa menumbuhkan nilai-nilai Pancasila kepada anak-anak kita, sebagai penerus bangsa Indonesia,” jelas Arum.
Dalam kegiatan Pancaya, ada beberapa rangkaian acara yang pertama yaitu mewarnai, dilanjutkan kegiatan pentas seni dari beberapa komunitas dan diakhiri dari penutup pengumuman lomba

“Pesertanya alhamdulillah luar biasa antusias. Nanti akan ada penampilan kurang lebih dari 16 komunitas yang akan menampilkan berbagai kesenian ataupun berbagai pertunjukan dari teman-teman komunitas. Yaitu salah satunya ada dari Kemala, yang tadi sudah membuka pada kegiatan pada sore hari ini. Sukma, Nasib Baik dan beberapa komoditas lainnya. (etm2/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *