Berita  

TPA Kecamatan Bengalon Resmi Beroperasi-Bupati :Jangan Buang Sampah Sembarangan

BENGALON – Tempat Pengolahan Akhir (TPA) sampah berkapasitas 40.000 ton milik Kecamatan Bengalon resmi beroperasi. Peresmian TPA itu, oleh Bupati Kutai Timur (Kutim) H Ardiansyah Sulaiman, Jum’at (17/2021) di Desa Sepaso Timur, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur.

TPA itu, ungkap Camat Bengalon Suharman dibangun melalui dana CSR gabungan perusahaan yang beroperasi di wilayah Bengalon. Sedangkan lahan yang di gunakan untuk pembangunan TPA tersebut, merupakan hibah dari masyarakat Desa Sepaso Timur, Kecamatan Bengalon, seluas satu hektare.

“Selain itu daya dukung pengangkutan sampah ke TPA, di setiap desa sudah mempunyai mobil angkut sampah, yang juga merupakan sumbangan dari beberapa perusahaan melalui bantuan CSR,” kata Suharman.

Kedepan, sambung Suharman di TPA itu bakal dibangun tempat pengolahan sampah terpadu, yang meliputi pemilahan, pengomposan serta mesin pencacah plastik. Sehingga sampah yang dihasilkan bisa dipilah-pilah dan dimanfaatkan kembali oleh masyarakat.

Bupati Ardiansyah, usai meresmikan TPA itu berharap, tidak ada lagi masyarakat ( Bengalon) yang membuang sampah sembarangan, baik dijalan atau di sungai. Karena sekarang sudah disediakan TPA. Ia juga meminta kepada semua Kepala Desa di Kecamatan Bengalon, untuk menyiapkan Tempat Pembuangan Sementara( TPS) sebelum diangkut ke TPA.

“Sampah itu keluarnya hanya malam hari dan pastikan keluar dari rumah sudah dalam kemasan ( dibungkus) agar tidak berhamburan,” tegas orang nomor satu di Kutim.

Lebih jauh Ardiansyah memintah, agar pemerintah Kecamatan melalui desa, membentuk bank sampah disetiap RT (Rukun Tetangga) atau di setiap Gang. Hal itu dimaksud, sebagai langkah pemanfaatan barang yang sudah tidak terpaka lagi. Selain itu, bisa menjadi salah satu daya dukung pengembangan ekonomi kerakyatan.

Sebagai informasi, acara tersebut juga dirangkai dengan penyerahan 1 (satu) unit kendaraan dump truck pengangkut sampah, dari Dinas Lingkungan Hidup. Kendaraan tersebut diserahkan kepada Camat Bengalon yang disaksikan Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman.(etam2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *