Berita  

Paduan Suara SOC Kutim, Harumkan Nama Kutim di Ajang Bali International Choir Festival 2024

BERITA ETAM, SANGATTA – Membanggakan ! Paduan Suara Sangatta Oikumen Choir (SOC) berhasil mengaharumkan nama Kabupaten Kutai Timur (Kutim) di ajang Bali International Choir Festival (BICF) ke-13 Tahun 2024. SOC berhasil menjadi Winner Choir Competition kategori Traditonal Spiritual.

Bali International Choir Festival 13 Tahun 2024 dilaksanakan di Bali dari tanggal 21 hingga 27 Juli 2024, yang diikuti dari 14 negara serta puluhan paduan suara di Indonesia.

Untuk diketahui, ajang Bali International Choir Festival adalah Lomba Paduan Suara Internasional dengan beberapa kategori yg dilombakan. Secara garis besar ada 2 Kategori yaitu berdasarkan usia, jenis kelamin, jenis suara dan berdasarkan jenis musik dan tidak dibatasi usia serta jenis suara.

Coach (pelatih) Esron Lebang dihubungi usai mengikuti Bali International Choir Festival ke 13!tahun 2024 mengaku bangga. Karena SOC berhasil menjadi Winner Choir Competition kategori Traditonal Spiritual. Ia mengaku, pihaknya baru pertama kali mengkuti ajang tersebut bisa mendapatkan juara.

“Tentunya ini berkat latihan dengan keras kita selama kurang lebih tiga (3) bulan. Dan mengupayakan supaya pembiayaan kesana tercukupi dengan baik. Karena keberangkatan Tim SOC independent atau tanpa sponsor, betul-betul murni dengan biaya sendiri walaupun berbgai upaya dilakukan sperti mengajukan Proposal kepada Pemerintah, perorangan dan ke gereja-gereja serta melakukan bazar!,” kata Erson yang sudah biasa menjadi pelatih dalam paduan suara ini.

Lebih lanjut Erson mengungkapkan, latar belakang terbentuknya SOC adalah bermula dari Lomba Pesparawi Propinsi Kalimantan Timur Tahun 2023. Di mana saat itu, Lembaga Pengembangan Pesparawi Daerah (LPPD) Kutai Timur mengirim beberapa Katgori salah satunya adalah Paduan Suara Dewasa Campuran (PSDC) yg saat itu meraih Gold 1.

“Supaya Paduan Suara ini tetap lanjut atau eksis maka kami merubah nama menjadi SOC yang tujuan utamanya adalah melakukan pelayanan melalui paduan suara. Dan sebisa mungkin mengikuti kompetisi-kompetisi baik Lokal, Nasional maupun Internasional,” jelasnya, Senin (29/7/2024).

Lebih jauh ia mengungkapkan, selama ini prestasi yang sudah didpatkan adalah Gold 1 kategori PSDC dalam Pesparawi Propinsi Kalimantan Timur 2023 di Samarinda!

Ke depan ia berharap, Sangatta Oikumen Choir semakin kompak, kualitas semakin baik dan bisa menjadi berkat, menjadi motivasi bagi orang lain. Secara khusus generasi muda untuk memberi diri dalam Paduan Suara!

“Dan harapan kami juga supaya Paduan Suara di Kutai Timur semakin maju dan dapat didukung oleh Pemerintah maupun Swasta atau Perusahaan-perusahaan. Paduan Suara SOC juga bukan hanya melakukan pelayanan sebatas di lingkungan gereja-gereja tetapi juga untuk umum,” pungkas Erson. (etm2/adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *